Kamis, 04 Maret 2010

TUNA GANDA (MULTIPLE HANDICAP)

  1. Pengertian

Tunaganda adalah anak yang memiliki kombinasi kelainan (baik dua jenis kelainan atau lebih) yang menyebabkan adanya masalah pendidikan yang serius ,sehingga dia tidak hanya dapat diatas dengan suatu program pendidikan khusus untuk satu kelainan saja, melaiankan harus didekati dengan variasi program pendidikan sesuai kelainan yang dimiliki.

Beberapa pengertian Tuna Ganda sebagai berikut :

· Masing-masing ketunaan mempunyai sebab dan akibat bagi kemampuan anak untuk belajar dan hidup secara normal.

· Perpaduan daripada ketuna-an.

· Maka untuk dapat belajar dan dapat hidup normal, dalam memberikan pendidikan haruslah disediakan alat bantu pelajaran secara khusus.

Tuna ganda adalah mereka yang menyandang lebih dari satu jenis keluarbiasaan, misalnya penyandang tunanetra dengan tunarungu sekaligus, penyandang tunadaksa disertai dengan tunagrahita atau bahkan tunadaksa , tunarungu, dan tunagrahita sekaligus.

Pengertian Penyandang Tuna Grahita (Cacat Ganda) adalah seseorang yang mempunyai kelainan mental atau tingkah laku akibat dan perkembangan kecerdasan yang ternganggu adakalanya cacat mental dibarengi dgn cacat fisik disebut Cacat Ganda.

Departemen Pendidikan Amerika Serikat memberikan pengertian anak-anak yang tergolong tunaganda adalah anak-anak yang karena mempunyai masalah-masalah jasmani, mental atau emosional yang sangat berat atau kombinasi dari beberapa masalah tersebut, sehingga agar potensi mereka dapat berkembang secara maksimal memerlukan pelayanan pendidikan sosial, psikology dan medis yang melebihi pelayanan program pendidikan luar biasa secara umum, (Heward dan Orlansky,1988, p:370).

Tunaganda adalah anak yang memerlukan latihan dalam hal keterampilan-ketrampilan dasar, misalnya dalam bergerak dari satu tempat ke tempat lain tanpa bantuan, dalam berkomunikasi dengan orang lain, dalam mengontrol fungsi-fungsi perut dan kandungan kemih dan makan sendiri (Sontag, Smith dan Sailor seperti di kutip oleh Heward dan Orlansky,1988).

  1. Macam-macam Tuna Ganda :

· Tunanetra-tunawicara

· Tunanetra-tunarungu

· Tunanetra-tunadaksa

· Tunanetra-tunagrahita

· Tunanetra-tunalaras

· Tunanetra-kesulitan belajar khusus

  1. Ciri Khas Tuna Ganda

§ Memiliki ketunaan lebih dari satu jenis. Misal: tuna netra dan tunagrahita, tuna netra dan tunarungu-wicara, tunanetra dan tuna daksa dan tunagrahita dll.

§ Ketidak mampuan anakakan semakin parah atau semakin banya bila tidak cepat mandapatkan batuan. Hal ini disebabkan kegandaannya yang tidak cepat mendapatkan bantuan.

§ Sulit untuk mengadakan evaluasi karena keragaman kegandannya.

§ Membutuhkan instruksi atau pemberitahuan yang sangat terperinci.

§ Tidak menyamaratakan pendidikan tuna ganda yang satu dengan yanglain walau mempunyai kegandaan yang sama.

  1. Penyebab Tuna Ganda

Anak tunaganda disebabkan oleh faktor yang variatif, yang dapat terjadi pada saat sebelum kelainan, saat kelahiran, dan atau setelah kelahiran.


1. Faktor Prenatal :

Ketidaknormalan kromosom komplikasi-komplikasi pada anak dalam kandungan ketidakcocokan Rh infeksi pada ibu, kekurangan gizi ibu yang sedang mengadung, serta terlalu banyak menkonsumsi obat dan alkohol.


2. Faktor Natal :

Kelahiran prematur kekurangan oksigen pada saat kelahiran luka pada otak saat kelahiran.


3. Faktor natal :

Kepala mengalami kecelakaan kendaraan, jatuh dan mendapat pukulan atau siksaan

4. Nutrisi yang salah :

Anak tidak dirawat dengan baik, keracunan makanan atau penyakit tertentu yang sama, sehingga dapat berpengaruh terhadap otak (meningitis atau encephalities).